https://bondowoso.times.co.id/
Berita

CEK FAKTA: Hoaks! Tarif Listrik Naik Secara Nasional Mulai Juli 2025

Selasa, 01 Juli 2025 - 16:55
CEK FAKTA: Hoaks! Tarif Listrik Naik Secara Nasional Mulai Juli 2025 Tangkapan layar narasi tarif listrik di media sosial.

TIMES BONDOWOSO, JAKARTA – Beredar unggahan di media sosial Facebook yang menarasikan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) resmi mengumumkan kenaikan tarif listrik nasional mulai Juli 2025.

Berikut narasi yang beredar:

"ESDM Umumkan Tarif Listrik Juli 2025, Ada Kenaikan Harga Per KWH?
Berharap IQ para pejabatnya yang naik, apadaya yang makin naik pajak-pajak dan harga-harga.”

cek-fakta-10.jpgSumber: https://www.facebook.com/61556944267078/posts/122247032456231475/?mibextid=wwXIfr&rdid=uJNVcygbbJJB4SH1

Unggahan tersebut menimbulkan kekhawatiran publik terkait kemungkinan melonjaknya tagihan listrik di bulan Juli. Namun, benarkah informasi tarif listrik nasional akan naik per Juli 2025?

Penelusuran Fakta

Hasil penelusuran Tim Cek Fakta TIMES Indonesia, informasi yang beredar tersebut tidak benar alias hoaks.

Melalui siaran resmi yang dikutip dari Kementerian ESDM, dipastikan tidak ada kenaikan tarif listrik nasional untuk periode Triwulan III tahun 2025 (Juli–September).

Kementerian ESDM menyatakan bahwa tarif listrik untuk 13 golongan pelanggan non-subsidi tetap sama, guna menjaga daya beli masyarakat.
Sementara itu, 24 golongan pelanggan subsidi juga tidak mengalami perubahan tarif.
Sumber: Tarif Listrik PLN Triwulan III 2025 Tetap, Pemerintah Jaga Daya Beli dan Daya Saing | Kementerian ESDM RI

Mengacu pada Peraturan Menteri ESDM Nomor 7 Tahun 2024, penyesuaian tarif listrik bagi pelanggan non-subsidi memang dilakukan setiap tiga bulan sekali, berdasarkan sejumlah parameter makroekonomi seperti 
Nilai tukar rupiah, Harga minyak mentah (ICP), Inflasi nasional, dan Harga batu bara acuan (HBA).

Meski indikator tersebut mengalami kenaikan pada Triwulan III, pemerintah memutuskan tidak menaikkan tarif listrik nasional.

Kenaikan tarif hanya terjadi secara terbatas di wilayah PLN Batam, dan bukan diberlakukan secara nasional.

Penyesuaian tarif ini berlaku mulai 1 Juli 2025, dengan skema selektif yang hanya menyasar Rumah tangga mampu (golongan R2 dan R3 / daya 3.500 VA ke atas) dan Pelanggan pemerintah (golongan P1, P2, P3).

Menurut perwakilan PLN Batam, Zulhamdi, penyesuaian tarif ini hanya berdampak pada 7,49 persen dari total pelanggan dan besarannya pun relatif kecil, yakni naik 1,43 persen dari tarif sebelumnya.
Sumber: Kementerian ESDM Sesuaikan Tarif Listrik PLN Batam bagi Pelanggan Mampu, Pemerintah, dan KSO | Kementerian ESDM RI

Kesimpulan

Klaim bahwa Kementerian ESDM resmi mengumumkan kenaikan tarif listrik nasional mulai Juli 2025 adalah Hoaks. Pemerintah melalui Kementerian ESDM menegaskan tidak ada kenaikan tarif listrik secara nasional pada Juli 2025. 

Kenaikan tarif hanya berlaku di wilayah PLN Batam, dan itu pun terbatas pada kelompok pelanggan tertentu. Narasi yang beredar mencampurkan fakta (penyesuaian tarif di Batam) dengan informasi keliru (kenaikan nasional), yang dapat menimbulkan kekeliruan di masyarakat.

Tidak ada pernyataan resmi atau bukti yang mendukung klaim tersebut. Konten ini juga merupakan konten disinformasi dengan kategori Konten Menyesatkan (Misleading Content). 

Tim Cek Fakta TIMES Indonesia mengimbau masyarakat untuk tidak langsung mempercayai atau menyebarkan informasi yang belum terverifikasi. Informasi resmi terkait tarif listrik dapat diakses melalui situs resmi Kementerian ESDM atau situs resmi PLN.

Tentang Cek Fakta TIMES Indonesia

TIMES Indonesia adalah media online yang sudah terverifikasi faktual di Dewan Pers. Dalam kerja melakukan cek fakta, TIMES Indonesia juga bekerja sama dengan sejumlah media massa dan komunitas (Mafindo) untuk memverifikasi berbagai informasi hoaks yang tersebar di masyarakat.

Jika anda memiliki informasi seputar hoaks yang ingin kami telusuri dan verifikasi, silakan menyampaikan kepada tim Cek Fakta TIMES Indonesia di email: [email protected] atau [email protected]. (*)

Pewarta : Imadudin Muhammad
Editor : Ferry Agusta Satrio
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bondowoso just now

Welcome to TIMES Bondowoso

TIMES Bondowoso is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.