https://bondowoso.times.co.id/
Berita

Supleir Susu SPPG di Bondowoso Tertipu Jual Beli Online Facebook, Rugi Puluhan Juta Rupiah

Kamis, 15 Januari 2026 - 11:34
Supleir Susu SPPG di Bondowoso Tertipu Jual Beli Online Facebook, Rugi Puluhan Juta Rupiah Truk pengangkut susu untuk SPPG ternyata kosong, suplier di Bondowoso tertipu jual beli online dan rugi Rp 75 juta (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMES BONDOWOSO, BONDOWOSO – Suplier susu UHT untuk Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) di Kabupaten Bondowoso rugi puluhan juta, karena tertipu jual beli online di Facebook. Murofik, korban penipuan dengan modus jual beli online itu kini mengalami kerugian Rp75 juta. 

Memang pembayaran baru dilakukan ketika truk pengangkut ekspedisi tiba di Bondowoso. Namun truk yang datang justru kosong tanpa muatan saat tiba di lokasi, di Dusun Congkrong Desa Taman Kecamatan Grujugan, 

Sementara korban diminta tidak membuka terpal penutup truk sebelum melakukan pembayaran. Akhirnya korban pun membayar Rp 75 juta dari tagihan Rp 99 juta yang diminta pelaku. 

Murofik terpaksa mencari susu di market place online Facebook karena kesulitan mendapatkan pasokan susu UHT merek Ultra dan Indomilk ukuran 125 ml dan 115 ml.

Selama ini, ia biasa mengambil stok langsung dari gudang distributor di Jember. Namun dalam beberapa waktu terakhir, ketersediaan barang kerap kosong, sehingga ia mencoba mencari alternatif melalui marketplace Facebook.

Di platform tersebut, Murofik menemukan sebuah akun yang menawarkan susu dengan harga sesuai pasaran, yakni berkisar antara Rp103 ribu hingga Rp108 ribu per karton.

Harga tersebut tidak menimbulkan kecurigaan karena masih tergolong wajar. “Harganya normal, makanya kami percaya,” katanya.

Komunikasi kemudian dilanjutkan melalui WhatsApp. Penjual mengaku mampu menyediakan hingga seribu karton susu dan menjanjikan pengiriman dalam waktu singkat. Sebagai syarat administrasi, korban diminta mengirimkan alamat pengiriman serta foto KTP.

Pada sore hari Selasa (13/1/2026), penjual mengabarkan bahwa barang telah siap dikirim. Korban pun menerima informasi perkembangan perjalanan truk secara berkala, mulai dari posisi di wilayah Sidoarjo, berhenti untuk mengisi bahan bakar, hingga dipastikan tiba di Bondowoso.

Truk tiba di Bondowoso sekitar pukul 11.00 WIB, Rabu (14/1/2026) kemarin. Setibanya di lokasi, sopir truk menyerahkan kwitansi pembelian dan memperkenalkan diri sebagai Abdul, sesuai dengan nama yang tercantum dalam nota transaksi.

Hal tersebut semakin meyakinkan korban. “Saya tanya, ini Pak Abdul? Dia jawab iya,” kata Murofik.

Saat hendak menurunkan barang, sopir meminta agar pembayaran diselesaikan terlebih dahulu. Di waktu yang sama, sopir terlihat bolak-balik sambil berkomunikasi lewat telepon. 

Dari sambungan telepon tersebut, penjual kembali mendesak agar uang segera ditransfer. “Saya pastikan lagi, ini susunya ada, kan? Sopirnya bilang ada,” ungkapnya.

Merasa tidak ada kejanggalan, Murofik akhirnya mentransfer dana sebesar Rp75 juta dari total nilai transaksi Rp99 juta ke rekening yang tertera di nota. 

Namun begitu pintu bak truk dibuka, kenyataan pahit terungkap. Bak truk tersebut kosong melompong, tanpa satu karton susu pun. “Begitu dibuka, kosong. Tidak ada apa-apa,” ujarnya.

Upaya menghubungi penjual pun sia-sia. Nomor WhatsApp korban telah diblokir dan seluruh komunikasi terputus. Murofik mengaku ini merupakan pengalaman pertamanya melakukan transaksi pembelian susu melalui perantara online. Selama ini, ia selalu bertransaksi langsung dengan distributor resmi.

Lebih menyedihkan lagi, dana yang ditransfer bukanlah uang pribadi. Murofik mengaku harus mencari pinjaman untuk menutupi pembayaran tersebut. 

Susu yang dipesan rencananya akan didistribusikan ke dapur-dapur SPPG yang selama ini mengalami kekurangan pasokan.

“Niat kami hanya ingin menyiapkan stok supaya dapur-dapur SPPG tidak kekurangan susu lagi,” pungkasnya.(*)

Pewarta : Moh Bahri
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bondowoso just now

Welcome to TIMES Bondowoso

TIMES Bondowoso is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.