https://bondowoso.times.co.id/
Berita

Dishub Bondowoso Minta Pengendara Laporan Kalau Ada Pungutan Uji KIR

Jumat, 18 April 2025 - 20:18
Dishub Bondowoso Minta Pengendara Laporan Kalau Ada Pungutan Uji KIR Kepala Dishub Bondowoso Slamet Yantoko saat meninjau langsung proses Uji KIR (FOTO: Moh Bahri/TIMES Indonesia)

TIMES BONDOWOSO, BONDOWOSO – Sejak tahun 2024 uji KIR atau uji kendaraan bermotor gratis. Oleh karena itu Dinas Perhubungan Bondowoso meminta warga melapor jika ada pungutan. 

Uji KIR adalah pemeriksaan berkala terhadap kendaraan bermotor untuk memastikan kelayakannya secara teknis dan aman di jalan raya. 

Uji KIR ini merupakan kewajiban bagi kendaraan niaga seperti truk dan bus) dan kendaraan umum seperti taksi dan bus. 

Di Kabupaten Bondowoso, lokasi Uji KIR berada di Desa Pancoran Kecamatan Bondowoso. 

Kepala UPT Uji KIR Bondowoso, Dwi Kuswantoro, saat uji KIR digratiskan justru menurun hingga 15 persen 2024. Data dari Dinas Perhubungan tercatat ada 6.000 kendaraan yang melakukan Ujir KIR di tahun 2023.

“Saya kita rendahnya minat pemilik kendaraan ini karena sekarang sudah tak ada denda saat tak melakukan Uji KIR,” kata dia. 

Menurutnya, sebelum uji KIR digratiskan, bagi yang tak melakukan uji KIR akan dikenai denda Rp 6.000 per bulan. Uji KIR dilakukan dua kali selama setahun. 

"Kalau bisa saya kira-kira, masyarakat cenderung meremehkan. Kalau dulu telat aja didenda, kalau sekarang jangankan denda, pengujiannya aja gratis," jelas dia. 

Menurutnya, kendaraan yang uji KIR di Bondowoso berasal dari kendaraan lokal. Ada dari luar kota dengan syarat wajib menyertakan surat rekomendasi. 

Setiap kendaraan yang diuji melewati beberapa tahapan uji. Seperti, pengecekan speedometer, kadar atau gas asap untuk kendaraan solar, pengujian roda kemudi, lampu utama, dan lainnya. 

"Kalau tidak lolos, kita panggil orangnya dan pengujinya untuk minta diperbaiki lagi. Diuji ulang yang tidak lulus saja," jelasnya. 

Plt Kepala Dinas Perhubungan, Slamet Yantoko mengaku akan menggelar operasi gabungan terhadap kendaraan roda empat angkutan dan umum untuk memberikan kenyamanan dan kepastian. 

Nantinya, akan juga memberikan edukasi dan ajakan untuk melakukan Uji KIR. "Kita akan masifkan operasi gabungan," imbuh dia. 

Menurutnya, jika ada pungutan oknum petugas bisa langsung melapor. “Bisa ke media sosial Dishub ada medsos pribadi saya,” jelas dia.(*)

Pewarta : Moh Bahri
Editor : Imadudin Muhammad
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Bondowoso just now

Welcome to TIMES Bondowoso

TIMES Bondowoso is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.